Sabtu, 06 Maret 2021

Review Novel : Serangkai Karya Valerie Patkar

 Review “Serangkai” Karya Valerie Patkar

 


Judul : Serangkai

Penulis : Valerie Patkar

No. ISBN : 97862304029876

Penerbit : Bhuana Sastra Populer

Editor : Ani Nuraini Syahara

Illustrator : Bella Ansori dan Heyyoji

Tahun terbit : 2021

Harga : Rp 99.000,00

Tebal : 400 halaman

 

Blurb:

“Tetapi bukan masalah kalau kita nggak sellau bisa berani, Deverra. Karena manusia bukan hanya lahir dari tulang, melainkan juga hati. Semesta bukan hanya menciptakan tubuh, melainkan juga rasa. Dan waktu bukan hanya tentang hari esok, melainkan juga kemarin.”

Kecelakaan di perhelatan Grand Prix Formulai 1 membawa Kai Deverra yang masih merayakan penyesalan ditinggal kekasih lamanya kepada Karina Maladivas Nota yang baru pulang dari kesepian.

Setangkai cerita kesedihan Deverra menyatu dengan setangkai cerita kesunyian Divas, membentuk serangkai cerita untuk mengenang yang hilang.

Tentang Deverra,

Dari Divas,

untuk Zacchio.

 

Serangkai bercerita tentang seorang pria bernama Kai Deverra atau akrab dipanggil Deverra yang mencoba untuk menjalani penyesalan akibat ditinggal kekasihnya dan bertemu dengan Karina Maladivas Nota yang masih terkurung dalam kesepiannya sendiri. Kehidupan dua orang yang bertolak belakang sehingga mengenalkan kebencian satu sama lainnya. Rasa penasaran jadi jembatan untuk Deverra mulai membuka lembar kehidupan baru bersama Divas.

Cerita ini bukan hanya berkisar pada rasa penasaran yang berubah menjadi cinta seorang Deverra kepada Divas, tapi juga tentang bagaimana Deverra belajar menikmati penyesalannya pun Divas yang belajar untuk mengikhlaskan perasaannya. Karena kadang, orang harus sadar bahwa setiap orang sedang menunggu waktunya masing-masing. Waktu untuk bahagia. Waktu untuk bersedih. Waktu untuk berkabung. Waktu untuk sakit mereka sendiri.

Melalui novel ini, banyak pelajaran hidup yang dapat kita pelajari. Itulah yang membuat pembaca Valerie Patkar tidak pernah ketinggalan karya-karyanya. Bisa dibilang, Valerie Patkar sudah menuangkan sepenuh hatinya untuk setiap karakter yang ia ciptakan. Serangkai yang bermula dituliskan melalui platform menulis “Wattpad” kini bisa dimiliki melalui versi cetak dengan cerita yang mendalam. Jika pada “Wattpad” ending yang diberikan cukup memuaskan pembaca, Serangkai versi cetak membuat pembaca lebih berpikir logis. Tidak selamanya perpisahan harus diakhiri dengan pertemuan bersama orang baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Review Novel : Serangkai Karya Valerie Patkar

  Review “Serangkai” Karya Valerie Patkar   Judul : Serangkai Penulis : Valerie Patkar No. ISBN : 97862304029876 Penerbit : Bhuana...